Popular Post

Posted by : IGD Jumat, 30 Juli 2010

Kemarin malam(30/7), Bapak Shabudi Satri dari STIKI Malang memberikan materi blog kepada peserta jurnalis bog di gedung IKCC jln. Urip Sumoharjo 90 Kediri. Dengan gaya seorang IT, beliau menerangkan tentang penyedia blog di internet, bloger khususnya. Berikut ringkasan maeri beliau.
Blog mulai irilis bulan agustus 1999 oleh Pyra Laboratory dari San Fransisco. Hingga kini pertumbuhan blog mencapai 20-40%. Dan pengguna blog selalu tambah 50% tiap tahunnya. Hal ini tidak lepas dari kemudahan-kemudahan yang ditawarkan oleh penyedia blog:
1. Blogger tidak harus pintar web
2. Desain mudah dan menarik
3. Dapat membangun jaringan pertemanan
4. Sebagai media kebebasan berekspresi
5. Mudah dan gratis
6. Fleksibel
Lalu jika sudah memiliki blog bagaimana agar banyak pengunjung? Beliu memberi solusi seperti di bawah ini:
1. Judul blog harus dibuat semenarik mungkin
2. Paragraf pertama mencakup general berita kamu
3. Paragraf akhir berisi kesimpulan dan kata-kata yang menarik, dan
4. Blog harus fokus pada satu bidang
5. Ikuti mailing list
6. Promosikan nama blog kepada semua kenalan
Selain itu, ada sebelas tips sukses nge-blog dari bapak yang menjadi humas di STIKI Malang ini sebelas tips itu adalah:
1. URL harus konsisten
2. Pilih topik blog dengan tepat
3. Tampilkan kontens berkualitas
4. Promosikan blog kamu
5. Tingkatkan ketrerampilan teknis
6. Sering melakukan riset dan evaluasi
7. Jangan mudah surut langkah
8. Berani berkorban
9. Sering-sering menulis
10. Suka berkomentar di blog lain
11. Jangan takut bereksperimen
Terima kasih telah membaca..

- Copyright © - IGD - - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -